Rekap Pesanan

Pada tab Aktivitas, tekan tombol Pesanan, lalu pilih Rekap pada menu.Pada laman Rekap Pesanan Jual, dan pilih Cabang (bila ada lebih dari 1 cabang).
Sistem akan menambilkan daftar kompilasi produk yang dipesan, masing-masing menampilkan tiga kolom.
Kolom pertama adalah jumlah Pesanan, kolom kedua adalah Persediaan (bila ada), dan kolom ketiga adalah jumlah yang masih perlu dipersiapkan.

Apabila Produk tersebut dapat diproduksi menggunakan Formula (lihat Penetapan Formula), akan ditampilkan tambahan unit yang dapat diolah dari Bahan Baku sebagai angka dalam kurung.
Catatan: Angka tambahan di dalam kurung ini mengasumsikan Bahan Baku yang bersangkutan tidak dipakai untuk produksi Produk lain.

Scroll to Top